Apa itu file EPUB? hari ini pas nyari-nyari file ebook ternyata nemuin satu file yang nggak berbentuk pdf, tapi EPUB. Apa sih file EPUB ini? Pakai apa bukanya? setelah bertanya ke Pak Google, nemuin lah saya salah satu web yang memberikan jawabannya. Postingan ini saya ringkas ulang dari pcsupport.about.com, artikel "What is an EPUB file?" oleh Tim Fisher.
Apa itu EPUB file? apa pernah suatu hari kita nemuin file di komputer kita dengan jenis EPUB? program apa yang bisa kita gunakan untuk membukanya? atau mungkin suatu hari rekan kita ngirimin kita email berjenis EPUB, tapi kita sendiri gak yakin gimana cara memakainya. Atau mungkin kita nekat double-click tapi kemudian Windows ngasi tau kita, kalau windows sendiri juga nggak bisa buka.
Sebelum kita bisa membuka file berjenis EPUB, kita harus mengetahui terlebih dahulu apa sebetulnya file EPUB itu dan ekstensi darinya.
Suatu file dengan EPUB sebagai ekstensinya merupakan file ebook berstruktur publikasi terbuka (Open Publication Structure). Suatu file jenis lain juga dapat menggunakan ekstensi file EPUB. Cara paling mudah untuk membuka file EPUB adalah dengan jalan melakukan klik ganda pada file tersebut dan membiarkan PC anda memutuskan dengan aplikasi default apa komputer akan membukanya. Jika tidak ada satupun program yang bisa membuka file ini, maka kemungkinan besar anda tidak memiliki aplikasi terinstall yang memungkinkan anda untuk membukanya.
File jenis EPUB dapat dibuka oleh berbagai jenis software ebook readers. File EPUB juga bisa dibuka di PC anda dengan menggunakan program Adobe Digital Editions (kebetulan saya memakai yang ini, gratis pula ;P ). Untuk menginstall programnya, silakan klik disini:
Jika anda mengetahui program lain yang bisa digunakan untuk membukanya, silakan tuliskan di kolom komentar sehingga dapat bermanfaat untuk yang lain juga.
Thanks..
ReplyDeleteMUANTAPPPPPP...........